MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Persiapan Pelantikan Majelis Pimpinan ICMI muda Wilayah Sumsel Periode 2022-2027 berjalan lancar. Hal tersebut disampaikan Andrei, sebagai Ketua Panitia (OC) Pelantikan.
“Acara pelantikan Majelis Pimpinan ICMI muda Wilayah Sumsel sudah fix, akan dilaksanakan pada Jumat tanggal 22 April 2022 di Hotel Arya Duta Palembang,” ujarnya, Sabtu (16/04/2022)
Andrei mengharapkan agar acara yang akan dilaksanakan benar-benar berkesan bagi seluruh pengurus.
Lebih lanjut ditambahkannya, acara pelantikan dapat terlaksana sesuai harapan. “Hasil terbaik akan diperoleh berkat bantuan dari berbagai pihak, semoga acara pelantikan berjalan lancar,” harapnya.
Pria yang akrab disapa Bung Rei ini menjelaskan bahwa saat ini pihaknya tinggal melakukan koordinasi dengan tim panitia pelantikan (OC) yang ada. Termasuk memastikan undangan yang akan hadir.
“Hal yang tak kalah pentingnya adalah menjaga protokol kesehatan (Prokes). Bahwa agenda pelantikan besok kami benar-benar secara ketat dalam menjalankan protokol kesehatan,” terang Andrei.