MATTANEWS.CO, PRABUMULIH – Guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat maupun pengendara atas naiknya harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang telah diputuskan oleh Pemerintah, biasanya terjadi antrian panjang kendaraan untuk mengisi bahan bakar di SPBU.
Menyikapi hal itu, Polisi Resort (Polres) Kota Prabumulih melaksanakan Patroli Kamtibmas untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan pengisian BBM di SPBU pada wilayah hukumnya. Kegiatan diawali dengan Apel dipimpin Langsung oleh Kapolres Prabumulih kemudian dilanjutkan dengan Patroli yang dipimpin oleh setiap Perwira Pengendali, Sabtu (3/9/2022).
Kapolres AKBP. Witdiardi S.IK,. MH dalam arahannya mengatakan, giat Polres Prabumulih menindaklanjuti keputusan Pemerintah setelah menaikkan harga BBM, agar tidak terjadi kemacetan di SPBU dan memberikan rasa aman kepada pengendara dan masyarakat.
“Kegiatan patroli merupakan tugas pokok anggota Polri termasuk juga patroli dengan sasaran SPBU. Ini adalah tanggung jawab kita sebagai upaya untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas,” ucapnya.
Masih Kapolres, dalam giat partoli ini juga bertujuan meminimalisir terjadinya berbagai tindak kejahatan.
“Pada SPBU yang kita sambangi ciptakanlah rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat dalam melaksanakan aktifitasnya,” tungkas Witdiardi.
Enam lokasi patroli Polres Prabumulih adalah, SPBU Cambai, SPBU Jalan Lingkar Timur, SPBU Prabujaya, SPBU Bakaran juga SPBU Patih Galung serta SPBU Karangan RKT.
Pantauan media ini, mesti ada antrean masyarakat yang sedang mengisi BBM di SPBU namun secara keseluruhan arus Lalu Lintas di jalur SPBU lancar dan tertib. Hingga saat ini, situasi Kamtibmas dalam keadaan kondusif serta kegiatan masyarakat berjalan dengan baik.