Example 728x250 Example 728x250
BeritaBERITA TERKININUSANTARA

BPJS Kesehatan Minta Media Masifkan Informasi Regulasi Terbaru Program Layanan JKN

×

BPJS Kesehatan Minta Media Masifkan Informasi Regulasi Terbaru Program Layanan JKN

Sebarkan artikel ini

MATTANEWS.CO,SULBAR – BPJS Kesehatan Cabang Mamuju menggelar Workshop Kolaborasi Media Dukung Sustainabilitas Program jaminan kesehatan nasional (JKN). Kegiatan berlangsung di Cilacap Café & Resto, Mamuju, Rabu (12/6/2024).

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Mamuju St. Umrah Nurdin berharap, agar media senantiasa memeberikan informasi, khususnya menyangkut regulasi terbaru tentang BPJS Kesehatan dapat tersampaikan secara luas kepada masyarakat.

Karena itu BPJS Cabang Mamuju akan berupaya menjaga hubungan dengan insan Pers guna penyebaran informasi terupdate, dapat tersampaikan secara luas kepada khalayak.

“Jadi kegiatan hari ini kita mengundang 28 media, baik Media Cetak, Elektronik maupun Media Online. Pastinya akan kita terus berkolaborasi untuk berbagi informasi kepada masyarakat dan dukungan dari teman-teman media sangat membantu gitu,” ucap St. Umrah Nurdin.

Adapun Peraturan Presiden (Perpres), Salah satunya mengatur standar fasilitas ruang perawatan rumah sakit kelas rawat inap (KRIS) dalam program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.

Untuk peraturan Presiden Nomor 59 yang terbaru ini, St. Umrah sapaan akrabnya, menjelaskan, hal itu terkait dengan standardisasi untuk rumah sakit.

Menurutnya, standar dari rumah sakit itu ada 12 yang harus dipenuhi.

“Nah sampai dengan saat ini terkait dengan teknis atau mekanismenya tetap juga kita masih menunggu,” ujarnya.

Saat ini, Umrah juga memberkan soal issue-issue yang sedang trend di tengah masyarakat, salah-satunya tentang Universal Health Coverage (UHC).

Kata dia, UHC  merupakan sistem penjaminan kesehatan yang memastikan setiap warga dalam populasi memiliki akses yang adil terhadap pelayanan kesehatan promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif, bermutu dengan biaya terjangkau.

“Nah hari ini, Saya akan melakukan perjalanan ke Pasangkayu, sambil koordinasi kembali terkait informasi terupdate sehingga bisa ikut serta. Harapan kami seluruh kabupaten yang ada di wilayah Sulbar untuk bisa ikut serta,” tandasnya.