Cik Ujang Sambut 100 Jamaah Haji Kloter VIII Asal Kabupaten Lahat

MATTANEWS.CO, LAHAT – Bupati Lahat di dampingi oleh Wakil Bupati Lahat beserta Jajaran OPD Pemkab Lahat sambut kedatangan jamaah haji asal Kabupaten Lahat, Jum’at (12/08/2022)

Pantauan awak media kedatangan 100 jamaah haji Sekitar pukul 07.00 wib,di bumi Seganti Setungguan Kabupaten Lahat.disambut haru biru oleh ribuan keluarga Jamaah Asal Kabupaten Lahat di gerbang pintu masuk gedung kesenian Lahat.

Dalam laporannya Kepala kantor kementerian agama kabupaten Lahat Drs.H.Rusidi Dzakfar mengatakan,Bahwa Jumlah jamaah haji yang berasal dari Kabupaten Lahat Kloter 8 berjumlah 100 orang dan tiba Kembali ke Tanah seganti Setungguan 100 orang Jamaah.

” Alhamdulillah pada waktu berangkat ke tanah suci Jamaah haji asal Kabupaten Lahat berjumlah 100 orang jamaah,dan hari ini semua jamaah Haji sudah Tiba di Kabupaten Lahat dalam keadaan sehat walafiat,” Ujar Kakamenag Kabupaten Lahat dalam Laporannya.

Di tempat yang sama dalam kata sambutannya Bupati Lahat Cik Ujang,SH menyanpaikan,Puji syukur atas rahmat dari Allah SWT dirinya beserta jajarannya bisa hadir secara langsung menyambut kedatangan seluruh tamu Allah dari tanah suci Mekkah,setelah menjalankan kewajiban ibadah haji selama 42 hari di tanah suci Mekkah.

Bagikan :

Pos terkait