Diperingati Secara Sederhana, Upacara Hari Bhayangkara ke-74 Digelar Secara Virtual

Reporter : Abdul Rochman

PEKALONGAN, Mattanews.co – Peringatan Hari Bhayangkara ke-74 diperingati secara sederhana tahun 2020 ini. Pelaksanaannya dilakukan secara Virtual dipimpin langsung oleh Presiden RI Ir. Joko Widodo dari Istana Negara. Adapun jajaran Polres Pekalongan  mengikuti upacara Hari Bhayangkara ini di ruang Aula Mapolres Pekalongan, Rabu (1/07/2020).

Upacara Virtual ini diikuti oleh Kapolres AKBPAris Tri Yunarko, S.I.K., M.Si, Bupati Pekalongan H. Asip Kholbihi, SH. MH, Wakil Bupati Pekalongan Hj. Arini Harimurti, Ketua DPRD Hj. Hindun, Dandim 0710 Pekalongan diwakili Pabung Mayor Laendah, Waka Polres Pekalongan Kompol Andis Arfan Tofani, SH, MH, Kepala Kejaksaan Negeri Kajen, Kompi senapan C 407 yang mewakili, Ketua PP Polri AKBP purn. Umar Sanusi, SH, Forkominda Kab. Pekalongan.

Pada HUT Bhayangkara ke-74 ini, Polri mengusung tema ‘Kambtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif. Sejumlah rangkaian kegiatan telah dilakukan oleh Polres Pekalongan menjelang Hari Bhayangkara, antara lain ziarah makam pahlawan, kegiatan bakti kesehatan, bakti sosial hngga pembagian sembako.

“Mengingat kegiatan Hari Bhayangkara kali ini bangsa Indonesia sedang menghadapi pandemi COVID-19, sehingga beberapa kegiatan konsepnya juga menyesuaikan dengan kondisi saat ini, yaitu dengan tetap menaati protokol kesehatan,” ujar Kapolres Pekalongan AKBP Aris. (ril)

Editor : Fly

Bagikan :

Pos terkait