Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah menyiapkan 453 fasilitas kesehatan untuk tempat pelaksanaan vaksinasi Covid-19. Dari jumlah tersebut, ditargetkan kapasitas penyuntikkan sebanyak 20.473 orang per hari.
“Pemprov DKI Jakarta sudah menyiapkan 453 faskes pelaksana vaksinasi Covid-19 beserta petugas kesehatan dokter, perawat dan bidan sebagai vaksinator. Kapasitas penyuntikan 20.473 orang per hari,” ujarnya
Dia menjelaskan sasaran penerima vaksin bersifat top down dari pemerintah pusat, dengan memakai berbagai sumber data dari Sistem Informasi SDM Kesehatan (Kemenkes), Disdukcapil, BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan.
Pada tahap pertama, ada 119.145 orang mendapat vaksinasi tahap pertama. Jumlah tersebut mencakup tenaga kesehatan, asisten tenaga kesehatan, tenaga penunjang serta mahasiswa yang sedang menjalani pendidikan profesi kedokteran yang bekerja pada Fasilitas Pelayanan Kesehatan.
Untuk registrasi dan verifikasi sasaran dilakukan dengan beberapa tahapan. Pertama, sasaran penerima vaksinasi akan menerima pemberitahuan melalui SMS blast dengan ID pengirim: PEDULICOVID. Kemudian, sasaran akan melakukan registrasi ulang untuk memilih tempat serta jadwal layanan melalui SMS 1199, UMB *119#, aplikasi Pedulilindungi, web pedulilindungi.id atau melalui Babinsa/Babinkamtibmas setempat.