MATTANEWS.CO, PALEMBANG-DPC Partai Golkar kota Palembang gelar silaturahmi dan syukuran pelantikan Walikota dan Wakil Walikota Palembang 2025-2030 sekaligus buka puasa bersama kader dan pengurus di Grand Atyasa Convention Center, Jalan Kapten A Anwar Arsyad Kecamatan Ilir Barat Satu Kota Palembang, Sabtu (22/5/2025).
Acara tersebut dihadiri Wakil Walikota Palembang, Prima Salam, Ketua DPC Partai Golkar Palembang M Hidayat, Anggota DPRD Kota Palembang diantaranya Peby Anggi Pratama, Rubi Indiarta dan Zulfikar Muharrami serta Anggota DPRD Sumsel M Yansuri dan kader-kader partai Golkar.
Dalam kesempatan ini, Ketua DPC Partai Golkar Palembang, M Hidayat mengatakan bahwa hari ini merupakan momen silaturahmi bersama seluruh kader partai Golkar dan pemerintahan yang dihadiri Wakil Walikota Palembang, Prima Salam.
“Alhamdulillah acara hari ini dihadiri Wakil Walikota Palembang, Prima Salam. Semoga dengan digelarnya acara ini dapat lebih mempererat tali silaturahmi dengan seluruh kader partai Golkar,” ucapnya.
Ia berharap kepada seluruh kader Partai Golkar yang ada di Kota Palembang agar mensukseskan program-program Ratu Dewa – Prima Salam selaku Walikota dan Wakil Walikota Palembang.
“Hal ini menjadi kewajiban kami selaku partai yang berkoalisi baik dengan eksekutif maupun legislatif. Kami juga selaku partai yang bertanggungjawab atas kemenangan beliau serta bertanggungjawab atas visi misi Walikota dan Wakil Walikota Palembang,” ungkap Hidayat.
Sementara itu, Wakil Walikota, Prima Salam mengatakan, kegiatan hari ini merupakan sinergi antara partai Golkar dan pemerintah kota Palembang dalam membangun kota Palembang ke depan menjadi Palembang berdaya dan sejahtera.
“Insyaallah di parlemen kami ada dan partai Golkar selalu mengawal koalisi kita,” tutupnya Prima Salam.