“Kami imbau untuk tidak menyalakan petasan atau kembang api, menerbangkan balon udara dan hal hal yang akan merugikan diri sendiri serta orang lain pada saat malam takbir hingga lebaran,” pungkasnya.
Tempat sama, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur Wiwieko DH menyampaikan ucapan terima kasih kepada Polres Tulungagung, dimana telah menjembatani komunikasi antara rekan-rekan media yang ada dengan Polri khususnya Polres Tulungagung.
“Kami menyampaikan terimakasih kepada Pak Kapolres Tulungagung dimana Polres Tulungagung tetap bersinergi dengan baik dengan rekan media,” ujarnya.
“Kami juga mengucapkan selamat menjalankan tugas dan kami juga mendukung adanya Operasi Ketupat Semeru 2024 untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta membuat lebaran menjadi ceria seperti yang diharapkan kita semua,” imbuhnya.
Pantauan media, kegiatan buka bersama ini diakhiri foto bersama Kapolres Tulungagung AKBP Teuku Arsya Khadafi bersama puluhan awak media yang hadir baik cetak, elektronik, maupun online.