Gubernur, Pangdam Dan Kapolda Turun Langsung Padamkan Karhutla di Tulung Selapan

” Kalau sudah terjadikan sulit dipadamkan. Makanya saya minta diupayakan termasuk kawan-kawan Forkomoinda untuk memblok secepatnya wilayah titik api ini. Panjang blok itu sekitar 5 km kita ajak semua satgas, perusahaan, warga semua harus terlibat,” jelasnya.

Gubernur Sumsel, Herman Deru mengatakan, agar  PT DGS jangan memikirkan apakah ini masuk dalam izin lokasi mereka atau tidak. Sebagai perusahaan yang terdekat dari lokasi kebakaran PT DGS tidak boleh lalai dan membiarkan Karhutla merajalela.

Sebaliknya HD  mengharapkan adanya kepedulian dari Perusaahan terlebih setiap perusahaan itu memiliki Program TanggungJawab Sosial (TJS). Ketegasan seperti ini menurutnya bukan hanya berlaku untuk PT DGS saja namun untuk semua perusahaan perkebunan yang berinvestasi di Sumsel.

“Soal blokade ini memang perlu kerjasama semua pihak soalny ini bukan hanya di Tulung Selapan tapi terswbar di 9 kecamatan di OKI. Selain water bombing dan menunggu hujan ini harua kita blokade dulu secepatnya,” tegas HD.

Bagikan :

Pos terkait