MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Gedung PLN UID S2JB terbakar, tim Pemadam Kebakaran (Damkar) serta tim kepolisian hadir di lokasi, untuk memastikan dapat menanggulangi proses pemadaman api yang sempat menyebabkan kepanikan para pegawai yang bekerja di kantor PLN yang berada di wilayah jalan Kapten A.Rivai kota Palembang, Rabu (6/11/2024).
Menurut Iwan Aristiadi selaku Manager Komunikasi PLN UID S2JB menjelaskan, bahwa yang terbakar adalah gedung dibagian belakang dan saat ini sedang dalam proses pembangunan.
“Dugaan sementara kejadian tersebut disebabkan oleh proses pengelasan, karena dibelakang gedung kantor PLN UID S2JD sedang dalam proses pembangunan gedung penyimpanan,” ujar Iwan.
Iwan juga menjelaskan, bahwa proses pemadam api awalnya telah dilakukan oleh pegawai PLN UID S2JB menggunakan Alat Pemadam Api Ringan (APAR), setelah itu baru kami menelepon tim Pemadam Kebakaran untuk tindakan selanjutnya, dan saat ini api telah padam.
“Kami pastikan dari insiden ini setelah kami konfirmasi, tidak ada korban luka maupun korban jiwa, kami juga belum bisa mentaksir nilai kerugian dari kejadian ini dan Insya tidak mmenggangu masyarakat sekitar karena tidak sampai terjadi pemadaman listrik” tegasnya