“Semoga kehadiran kita dicatat oleh Allah SWT sebagai amal ibadah yang bermanfaat baik dunia maupun di akhirat,” imbuhnya.
Orang nomor 2 Pemkab Tulungagung menambahkan pihaknya mengharapkan kegiatan Haflah Dzikir dan Haul ini bisa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. Selain itu, dapat meneladani amaliyah dan kebaikan-kebaikan para ulama maupun tokoh sesepuh pendahulu.
“Dan, yang tidak kalah penting dengan momentum kegiatan ini, adalah dapat memperkokoh persatuan dan kesatuan diantara kita semua, khususnya umat islam di Kabupaten Tulungagung,” tambahnya.
“Kita harus tetap selalu menjaga Ukhuwah Islamiyah, saling menghormati dan menghargai, serta menjaga rasa toleransi terhadap perbedaan yang ada,” sambungnya.
“Apabila semua kita bersatu, maka Insya Allah akan menjadikan umat yang kuat, maju dan tidak mudah terpecah belah,” kata Gatut menambahkan.
Masih dalam sambutannya, lebih lanjut Gatut menjelaskan kegiatan yang kental dengan syiar Islam ini, dapat memberikan teladan bagi semuanya dan dapat dijadikan sebagai momentum yang tepat untuk memperbaiki diri.