MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Kanwil Kemenkumham Sumsel menerima kunjungan Inspektur Wilayah V Kemenkumham RI Pria Wibawa, Kamis (11/7).
Irwil V Kemenkumham RI mengunjungi Unit Pelaksana Teknis Kanwil Kemenkumham Sumsel, yakni Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang dan Rutan Kelas I Palembang.
Kepada jajaran imigrasi, Irwil V Pria Wibawa menyoroti beberapa isu Keimigrasian, diantaranya permohonan paspor, izin tinggal, pengawasan orang asing hingga TPPO (Tindak Pidana Pencucian Orang).
“Perhatikan isu-isu yang berkembang di media saat ini, terkhusus misalnya permohonan paspor, izin tinggal, PMI-NP (Pekerja Migran Non Prosedural) sampai Tindak Pidana Pencucian Orang,” ungkapnya.
Sementara itu di Rutan Kelas I Palembang, Irwil V Kemenkumham RI mengingatkan faktor-faktor yang dapat menyebabkan hukuman disiplin kepada pegawai, mulai dari tidak masuk kerja, penyalahgunaan wewenang, hingga perihal narkoba, atau pidana lainnya.
Pria wibawa juga meminta semua UPT yang dibawah naungan Kanwil Kemenkumham Sumsel untuk memperhatikan perihal BMN, dan mendata barang pada ruangan masing-masing.