Kecewa Atas Sikap Pemkab Deiyai, FKM-KD Bangun dan Resmikan Sekretariat Secara Mandiri

MATTANEWS.CO, JAYAPURAPAPUA – Forum Komunikasi Mahasiswa Kabupaten Deiyai (FKM- KD) resmikan sekretariat di Jayapura, Papua, Sabtu (20/2/2021).

Peresmian sekertariat tersebut diresmikan oleh salah seorang senior alumni Jayapura, Dominkus Babii, ST, Sabtu (20/02) di Jayapura.

Menurut Ketua FKM-KD Kabupaten Deiyai, Yance Pakage, peresmian tersebut merupakan pernyataan sikap atas lambannya pembangunan asrama mahasiswa Deiyai yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Deiyai.

Pemkab Deiyai membangun asrama Deiyai di Jayapura sejak tahun 2011. Namun hingga sampai saat ini belum diselesaikan secara utuh.

“Kami berinisiasi mengambil tindakan untuk menjadikan dua kamar sebagai sekertariat, ini semua demi pengembangan kualitas mahasiswa Deiyai dan berlartih berorganisasi,” ujarnya.

Ia juga mengatakan, mahasiswa Deiyai di Jayapura cukup banyak, maka dari itu organisasi FKM-KD dapat mengontrol dan melatih mahasiswa Deiyai yang ada di Jayapura.

“Semua sumber dana yang kami pakai adalah murni hasil upaya Badan Pengurus bersama Mahasiswa/i di Jayapura. Tidak ada orang yang mengsponsori kami termasuk Pemerintah Deiyai,” terangnya.

Bacaan Lainnya
Bagikan :

Pos terkait