Kecewa, Kader PAN Tulungagung Kembalikan Honor Saksi Jutaan Rupiah

* Sebut Caleg PAN Dapil I Kabupaten Terkesan Sangat Arogan

MATTANEWS.CO, TULUNGAGUNG – Merasa kecewa, salah satu kader Partai Amanat Nasional (PAN) di wilayah Kecamatan Campurdarat, Kabupaten Tulungagung, Provinsi Jawa Timur, dengan terpaksa harus mengembalikan uang honor saksi nilainya jutaan rupiah, Jumat (23/2/2024).

Kader yang enggan disebutkan namanya itu, bahkan menyebut Rijal Abdulloh, selaku Ketua Badan Saksi Daerah dari Partai Amanat Nasional Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur yang juga merupakan Calon Anggota Legislatif (Caleg) PAN dengan suara terbanyak Daerah Pemilihan I Kabupaten Tulungagung terkesan sangat arogan.

“Kasihan mas (Wartawan_red) sudah kembalikan uang honor saksi hingga Rp 6 jutaan rupiah, dari awal diterima kisaran Rp 9 jutaan rupiah, setelah itu kader yang juga Ketua PAC Campurdarat langsung mengundurkan diri dari pengurus. Karena apa, saat itu sudah datang ke Posko dengan membawa uang, mendengar ucapan Rijal itu terkesan sangat arogan,” ujar dia.

Bagikan :

Pos terkait