“Sejak saya jadi Ketua Senat di IAIN (red UIN), dia (Ustad Solihin Hasibuan) saya beri amanat sebagai ketua LDM lembaga Dakwah Islamiyah Fakultas Ushuluddin,” kata Ratu Dewa.
Menurut Ratu Dewa Ustad Solihin Hasibuan sudah punya bakat dakwah yang luar biasa. Sehingga ia memberikan amanat Ketua LDM Ushuluddin.
“Sejak dari sana Ustad Solihin Hasibuan terus melakukan syiar dakwah. Hubungan baik Ustad Solihin Hasibuan dan keluarga dengan saya terus terpelihara,” kata dia.
Ratu Dewa mengaku sempat membesuk Ustad Solihin Hasibuan di rumah sakit. Bahkan Ratu Dewa sempat didoakan oleh Ustad Solihin Hasibuan.
“Sempat berdoa dengan suara terbata bata buat saya, kepala saya diusap,” kata dia.
Ratu Dewa sangat kehilangan sosok Ustad Solihin Hasibuan. Apalagi keduanya kerap berkomunikasi.
“Orang nya selalu mengingatkan atas kebaikan, selalu WA dan telepon saya. Saya turut mendokan semoga amal ibadahnya diterima oleh Allah SWT dan diampuni segala dosanya. Keluarga yang ditiggalkan tetap sabar dan tawakkal,” kata dia.(*)