Luncurkan Program Jaga Desa, Kajari OKI Harus Memastikan Tugas Utama Jaksa Tidak Terganggu

MATTANEWS.CO, OKI – Peluncuran program Jaga Desa oleh Kejaksaan Negeri Ogan Komering Ilir merupakan upaya Kejaksaan untuk memberikan layanan hukum dan membangun kepercayaan masyarakat terhadap institusi kejaksaan.

Direktur Eksekutif Lembaga Transparansi Akuntabilitas Publik Kabupaten Ogan Komering Ilir, Pipin Juniar mengatakan program itu sendiri merupakan terobosan kejaksaan agar lebih berbuat banyak dalam membantu warga melalui penyuluhan, dan berbagai pengetahuan bidang hukum lainnya,

Meskipun demikian, Pipin mengatakan Kejaksaan harus memastikan bahwa program Jaga Desa tidak memberikan beban kerja tambahan yang berlebihan bagi jaksa yang terlibat di dalamnya,

“Kemungkinan kelebihan beban kerja dapat terjadi jika seorang jaksa harus menangani kegiatan di luar tugas utamanya sebagai penegak hukum,” ujarnya Kayuagung. Selasa (14/03/2023).

Terlebih lagi, menurut dia, sebagai seorang jaksa memiliki tugas yang cukup kompleks dan memerlukan fokus yang tinggi dalam menangani kasus-kasus hukum.

Bagikan :

Pos terkait