Meriahkan Momen Ramadan dan Idul Fitri, Telkomsel Rilis Konten Orisinal MAXstream Kolak Express 3 The Series

Penonton yang sudah memainkan game Kolak Express 3 akan merasa akrab dengan ragam bahan dan menu kolak unik yang Nini dan Rama suguhkan, mulai dari kolang-kaling, agar-agar, santan, susu, hingga ubi ungu. Selama bulan Ramadan, usaha mereka mendulang sukses dan pesanan terus berdatangan, baik pesanan online maupun pesanan beli langsung di toko. Namun, cinta Nini dan Rama diuji oleh perjalanan Kolak Express karena godaan-godaan yang menghampiri. Apa kah Nini dan Rama jadi melangsungkan pernikahan mereka? Bagaimana nasib toko Kolak Express? Nantikan berbagai keseruan dan kejutan dari cerita Kolak Express 3 The Series yang tayang eksklusif di MAXstream.

Sebelumnya, dalam campaign promosinya Telkomsel MAXstream berkolaborasi dengan brand lokal Never Too Lavish untuk pengadaan merchandise eksklusif Kolak Express 3 The Series, dan membuka activation booth pada event Jakarta Sneakers Day (JSD) 2022 yang berlangsung pada 24-26 Maret 2022. Sejumlah influencer juga turut mempromosikan dan mendukung serial ini, mulai dari Chef Juna, Randy Pangalila, Dita Afifah, Selly Revival TV, Melky Bajaj, hingga Jupaka. Di sosial media MAXstream, penonton pun dapat menyaksikan lyric video Original Soundtrack (OST) Kolak Express dengan judul Sepahit Semanis, yang dinyanyikan oleh Indah Kus (pemeran Nini) dan ditulis oleh komponis Barsena Bestandhi. Selain menghadirkan konten serial, Telkomsel Dunia Games juga memperbarui game Kolak Express 3 dari sisi fitur dan level permainan, seperti 155 stage baru, 10 comic baru, dan beragam menu baru. Game Kolak Express 3 juga akan mengadakan daily trivia quiz yang berhubungan dengan konten serialnya, sehingga penonton MAXstream yang mengikuti cerita Nini dan Rama dari awal serial akan mempunyai bekal untuk menjawab pertanyaan-pertanyaannya dan berkesempatan untuk mendapatkan hadiah menarik.

Bagikan :

Pos terkait