Muba Jadi Titik Singgah Kirab Pemuda 2018

“Kepada pihak panitia, baik Dispopar Provinsi Sumsel maupun Dispopar Muba serta Perangkat daerah terkait, agar dapat membantu dengan maksimal pelaksanaan Kirab Pemuda 2018 di Kota Sekayu,” tambahnya.

Selain itu Wakil Bupati Muba mengajak peserta Kirab Pemuda untuk mengikui Pawai Pembangunan dan Budaya pada hari yang sama pukul 14.00 Wib di sepanjang Jalan Perkantor Pemkab Muba, dalam rangka HUT Muba ke-62.

“Kalau tadi malam sudah menyaksikan Festival Randik dalam rangka HUT Muba ke-62, siang ini adik-adik juga mengikuti Pawai Pembangunan dan Budaya, dimana pada pawai tersebut adik-adik (peserta Kirab Pemuda 2018) bisa menampilkan pakaian adat atau budaya dari provinsi masing-masing,” imbuhnya.

Menteri Pemuda dan Olahraga RI diwakili Kepala Biro Humas dan Hukum Sekretariat Kemenpora RI Drs Sanusi MH dalam sambutannya mengatakan kegiatan Kirab Pemuda 2018 merupakan kegiatan melintasi seluruh Provinsi di Indonesia dengan kemasan menarik dan kekinian, kreatif, patriotik, gembira, massal, kompetitif, dan membangun, untuk menumbuhkan semangat kebhinekaan bagi pemuda-pemuda dari seluruh Indonesia untuk menjadi penerus pimpinan masa depan.

Bagikan :

Pos terkait