Paparkan Penurunan Stunting, Ini Kata Pj Bupati Aceh Tamiang

MATTANEW.CO, ACEH TAMIANG – Pj Bupati Aceh Tamiang, Drs. Meurah Budiman, SH, MH Roadshow Daring Percepatan Penurunan Stunting dan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem di Provinsi Aceh yang dilakukan oleh Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) secara virtual di aula Bupati, Jum’at (27/1/23).

Permasalahan stunting dan kemiskinan ekstrem masih menjadi tantangan berat yang dihadapi Bangsa Indonesia. Keduanya harus ditangani dengan baik untuk menggapai cita-cita Indonesia Maju tahun 2045.

Dalam pertemuan secara virtual ini, seluruh Kepala Daerah memaparkan berbagai informasi, penanganan dan permasalahan stunting yang ada di daerahnya masing-masing.

Pj Bupati Meurah didampingi Forkopimda menyampaikan Kabupaten Aceh Tamiang dari tahun 2021-2022 mengalami penurunan prevalensi stunting 3,4%. Adapun isu yang menjadi indikator penurunan stunting berupa kemiskinan, integrasi pelayanan kesehatan anak dan ibu, tingkat perubahan perilaku hidup sehat, kepemilikan sarana sanitasi dasar, tingkat asupan gizi seimbang, pemeriksanaan kesehatan catin dan imunisasi dasar lengkap.

Bagikan :

Pos terkait