Pemko Medan Siap Dukung Pelaksanaan Coklit dan Minta PPDP Terapkan Prokol Kesehatan

Dihadiri Komisioner KPU Nama Miranti, perwakilan Bawaslu dan unsur Forkopimda Kota Medan, Lilik selanjutnya mengungkapkan, proses coklit ini sangat penting untuk menghasilkan data pemilih yang valid. “Kerja coklit yang akan dimulai 15 Juli mendatang merupakan pengalaman baru, karena dilakukan di masa pandemi Covid-19,” jelasnya.

Semenetara itu Kabag Tapem Setdakota Medan Ridho Nasution menambahkan, PPDP dalam menjalankan tugasnya diminta harus patuh dan disiplin menerapkan protokol kesehatan. Di samping itu, seluruh PPDP yang sebagian besar merupakan kepala lingkungan ini dapat bekerja secara profesional sehingga harus dibekali pengetahuan dan pemahaman peraturan.

“Dengan pembekalan pengetahuan dan pemahaman peraturan, PPDP dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan berani, sehingga proses pemuktahiran data pemilih ini menghasilkan produk yang benar-benar valid. Dengan demikian pelaksanaan Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan 2020 lebih baik dan berkualitas,”ungkap Ridho.

Bagikan :

Pos terkait