Pemprov Jabar Adakan Program Bebas Bea Balik Nama dan Diskon Pajak Kendaraan

“Tadi pagi kita sudah briping dengan jajaran . Alhamdulillah sarana, prasarana, kemudian SDM (Sumber Daya Manusia) kita sudah siap,”

“Seperti gelaran program pada tahun-tahun sebelumnya, saya kira tahun ini kita bisa melaksanakan kegiatan ini dengan penuh kelancaran,” sambungnya.

Terkait dengan target yang akan dicapai dalam program Bebas Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor tahun ini, kata Ade, untuk target tentu kita menyesuaikan apa yang sudah ditetapkan oleh pusat ya, Bapenda. Dan terget program ini juga dalam rangka menunjang target yang sudah ditetapkan untuk tahun 2023.

“Sampai dengan akhir Juni ini, (Samsat) Kawaluyaan on the track, baik PKB, BBN-KB, kemudian yang lain-lain itu on the track, kita masih sesuai insya Allah,” ucapnya.

Untuk target Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun 2023 Samsat Bandung Tengah, Ade mengatakan untuk PKB ada 462 Miliar, untuk BBN-KB ada 621 Miliar.

“Sampai hari kemaren (Senin 26/6/2023) relaksasi kita sudah sampai 46 persen, tapi untuk BBN-KB sudah lebih dari 50 persen,” ujarnya.

Bagikan :

Pos terkait