Perdana, SMSI Sumsel Terbitkan SK Pengurus SMSI Kota Prabumulih

Reporter: Andri

PRABUMULIH, Mattanews.co – Ketua (Serikat media siber indonesia) SMSI Sumatera Selatan (Sumsel) Jon Heri mengharapkan agar SMSI Kota Prabumulih segera mendata dan memverifikasi persyaratan keanggotaan SMSI.

“Itu sesuai AD/ART guna melaksanakan kebijakan dan program SMSI Pusat,” ujarnya usai menyerahkan SK (Surat Keputusan) Pengangkatan Pengurus SMSI Kota Prabumulih Masa Bakti 2020-2023 di Kantor Sekretariat Pengurus SMSI Provinsi Sumsel, jalan Jend Sudirman KM. 3,5 Lr. Simanjuntak No. 1282 Palembang, Sumatera Selatan, selasa malam (28/7/2020).

Jon Heri mengatakan penyerahan SK ini pertama untuk pengangkatan pengurus SMSI di daerah, jadi kita minta SMSI Kota Prabumulih untuk mendata media siber di Kota Prabumulih, guna menjalankan program SMSI Pusat di antaranya siberindo.co, yang pergerakannya dalam 3 minggu ini saja sudah sangat cepat.

Dilanjutkan Jon Heri, selain mendata anggota media siber untuk gelombang kedua (II) siberindo.co, dirinya juga meminta SMSI Kota Prabumulih agar mempersiapkan dari sekarang rencana acara pelantikan serentak seluruh Pengurus SMSI Kabupaten/Kota se-Sumsel, yang akan digelar di Kota Lubuklinggau.

Bagikan :

Pos terkait