Pilkada Serentak 2024, Karutan Kelas I Palembang ‘Warning’ Jajaran Untuk Tetap Netral

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Menjelang Pilkada Serentak 2024 yang tinggal menghitung hari, Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Kelas I Palembang ‘warning’ jajarannya, untuk tetap netral. Pesan cinta tersebut dipaparkannya saat memimpin apel pagi, di halaman Rutan Kelas I Pakjo Palembang, Senin (07/10/2024).

Selain mengingatkan untuk tetap menjaga netralitas, orang nomor satu di Lapas Kelas I Palembang itu menambahkan untuk tetap taat, disiplin waktu dalam menjalankan tugas.

“Bekerjalah sebaik mungkin, tetap taat, disiplin waktu dan sesuai dengan tugas dan fungsi jabatan kita, sebagaimana diamanahkan pimpinan,” ungkap Karutan Kelas I Palembang, David Rosehan.

David Rosehan menjelaskan, memasuki pesta demokrasi ini, penting menjaga netralitas untuk seluruh anggota, Aparatur Sipil Negara (ASN).

“Seperti diketahui, Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak berlangsung pada 27 November 2024 mendatang. Saya ingatkan dan tekankan kembali kepada seluruh jajaran, untuk senantiasa berpegang teguh pada sikap Netralitas dalam menghadapi Pilkada Serentak. Jangan sampai ada yang terlibat dalam kegiatan politik praktis yang akan merusak nama baik institusi,” ujarnya.

Bagikan :

Pos terkait