* Program Ketahanan Pangan di Kapuas Hulu
MATTANEWS.CO, KAPUAS HULU – Kelompok tani Belawan salah satu kelompok tani dari Kecamatan Embaloh Hulu melakukan panen perdana jagung dengan luas lahan 2,4 ha program ketahanan pangan untuk mendukung program ketahanan pangan mewujudkan swasembada pangan nasional.
Ketua kelompok tani Belawan Maekael Sangon yang berdomisili di Dusun Belimbis Desa Pulau Manak Kecamatan Embaloh, menyampaikan kepada Kapolsek Embaloh Hulu terkait lahan jagung sudah tua buahnya dan dalam waktu dekat siap dipanen perdana
Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Embaloh Hulu, AKP Rajiman menyampaikan sebelum dilakukan pemanenan, pohon jagung agar dilakukan pemotongan batangnya dengan posisi diatas buah jagung.
“Lakukan pemotongan batang ujung dengan posisi diatas buah jagung,” kata Rajiman kepada ketua kelompok tani Sabtu (1/3/2025).
Rajiman jelaskan, tujuan pemangkasan batang atas buah jagung agar jagung segera mengering dengan maksimal.
“Setelah pemangkasan batang atas nantinya satu minggu kemudian, buah jagung dikupas kulit buahnya agar pada saat panen raya nanti jagung dalam kondosi kering,” tuturnya.
Lanjut Rajiman, karena debet air kurang dari 15% kadar air dan jagung memiliki kwalitas jual sangat tinggi.
“Maka sebelum dilakukan pemanenan agar betul – betul diperhatikan tata cara memanen jagung, agar mutu jagung tetap terjaga,” terangnya.
Dikatakan Kapolsek program ketahanan pangan terutama dibidang jagung kita harus saling sinergi dan bau membau agar hasil kita bisa memuaskan.
“Dengan saling sinergi akan terwujud swasembada pangan yang kita harapkan bersama,” tandasnya.
Sementara itu, Ketua kelompok tani Belawan Maekael Sangon mengucapkan terima kasih kepada
Polsek Embaloh yang selalu mendampingi dan bekerja sama dalam penanaman jagung.
“Terima kasih kepada Polsek Embaloh Hulu yang selalu mendampingi dan bekerja sama dalam penanaman jagung sehingga tanaman jagung yang kita tanam menghasilkan buah yang memuaskan,” pungkasnya.