Puluhan Massa MMKP Minta DPRD Sumsel Segera Sosialisasikan Obat Ivermectin

MATTANEWS.CO, PALEMBANG, – Puluhan massa yang tergabung dari Masyarakat Miskin Kota Palembang (MMKP) Sumatera Selatan (Sumsel) menggelar aksi unjuk rasa (unras) di kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumsel, Senin (5/7/2021).

Para massa aksi tersebut memprotes dan meminta pihak DPRD Sumsel, untuk segera mensosialisasikan kepada masyarakat agar mengunakan obat invermectin untuk mengobati pasien Covid-19.

Koordinator Aksi, Arifin Calender mengatakan, menyikapi makin tingginya Covid-19 di Indonesia dalam beberapa minggu terakhir ini, membuat Indonesia makin terpuruk dan mulai di berlakukan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Untuk menurunkan angka Covid-19.

Arifin mengatakan, pihaknya meminta kepada pihak DPRD dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel, untuk memakai obat ivermectin dalam mengobati pasien Covid-19.

“Kami meminta kepada pihak DPRD Sumsel agar cepat tanggap untuk mengamankan obat ivermectin agar tidak langkah dilapangan di kemudian hari,” ujar Arifin dalam orasinya di DPRD Sumsel.

Bagikan :

Pos terkait