Puluhan Massa Tuntut dan Tagih Penangan Karhutla di Sumatera Selatan

Kapolda Sumsel, Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo mengatakan, dirinya sudah berusaha mengajak mahasiswa untuk audiensi, sambil sambil menunjukkan serta memaparkan sejauh mana penanganan karhutla di Sumsel.

“Kalau seandainya mereka mau masuk akan lebih komprehensif langkah-langkah yang dilakukan Pemerintah Provinsi Sumsel, Kepolisian, TNI, Perusahaan yang membantu dan masyarakat. Namun sayangnya mereka tidak mau, tapi tidak apa-apa, kita tidak melakukan tindakan apapun kepada mereka,” ujar Rachmad.

Menanggapi tuntutan mahasiswa yang menginginkan pihaknya menangani serius dan menangkap korporasi yang terlibat dan menjadi kasus karhutla, Kapolda Sumsel menilai ini akan menjadi kontrol sosial.

“Ini akan jadi social control. Anggota turun ke lapangan tidaklah mudah, harus cek TKP, ada yang satu minggu disana, berjibaku memadamkan api,” tandasnya.

 

Bagikan :

Pos terkait