SDK: Kita Harus Clear, Agar Lahan Sawit Lepas dari Kawasan Hutan

Suhardi Duka (SDK)

MATTANEWS.CO, SULBAR – Kelapa sawit diharapkan menjadi penggerak ekonomi nasional. Hal itu di sampaikan anggota komisi IV DPR RI DR.Suhardi Duka dalam kegiatan bimbingan teknis dan expo ‘Sawit Baik Indonesia 2022’ yang dilaksanakan di Waterpark Maleo Hotel Mamuju, Kamis (13/10/2022).

Di kesempatan itu, Suhardi Duka (SDK) mengatakan, produksi minyak sawit Indonesia mencapai 51 juta ton, namun konsumsi domestik masih kurang, atau dimanfaatkan dalam negeri hanya 18,42 juta ton.

Untuk itu, kata Suhardi Duka, setiap negara ingin melindungi produk dalam negerinya, kelapa sawit Indonesia tidak terlepas dari berbagai issu termasuk isu lingkungan, negara di eropa demi untuk melindungi produk nabatinya mengatakan poduksi sawit Indonesia merusak lingkungan sehingga sawit tidak populer disana, sehigga harganya naik turun karena tergantung harga dunia.

Olehnya itu, Indonesia harus meminimalisir tuduhan eropa, karena memang ada fakta di Indonesia tiga juta lima ratus hektar rakyat dan korporasi menerobos lahan sawit.

Bagikan :

Pos terkait