Sekda Ogan Ilir Buka Orientasi Integritas Pelayanan Kesehatan Primer

MATTANEWS.CO, OGAN ILIR – Sekretaris Daerah (Sekda) Ogan Ilir, Muhsin Abdullah membuka orientasi integritas pelayanan kesehatan primer, di Aula Badan Penjamin Mutu Pendidikan (BPMP) Sumsel, Indralaya, Rabu (13/7/2022).

Orientasi tersebut diikuti para petugas Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas), Pos Kesehatan Desa (Poskesdes) dan kader Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu).

Menurut Muhsin, integrasi pelayanan kesehatan primer adalah bagian dari pelayanan kesehatan yang merupakan pilar pertama dari transformasi sistem kesehatan.

“Pelayanan dilakukan melalui kegiatan Posyandu dan kunjungan rumah oleh kader, maka perlu penataan kelembagaan dan sumber daya serta pola pembinaan berjenjang agar bisa berjalan optimal,” katanya.

Ketua Tim Orientasi Pelayanan Primer, Hana Herawati menerangkan, saat ini Kementerian Kesehatan RI mulai melakukan integrasi dan revitalisasi pelayanan kesehatan primer.

“Tentunya, integrasi pelayanan kesehatan ini akan terlihat mulai dari pelayanan Puskesmas hingga pada pelayanan Poskesdes dan Posyandu di tingkat desa,” terangnya. (*)

Bagikan :

Pos terkait