Serap Aspirasi Terkait Kesehatan dan Ketenagakerjaan, Rombongan Komisi IX DPR Lakukan Kunjungan

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Klik Disini Untuk Mendengarkan Berita”]

MATTANEWS.CO, PANGKALPINANG – Rombongan Komisi IX DPR RI hadir berkunjung ke Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel). Rombongan ini di pimpin oleh Nihayatul Wafiroh, yang disambut langsung di ruang VIP Bandara Depati Amir oleh Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman dan Forkopimda, Minggu (11/4/2021).

Kehadiran Rombongan Komisi IX DPR RI ini untuk kunjungan kerja yang akan menyerap aspirasi langsung dari Babel yang terkait dengan bidang komisi IX yaitu; kesehatan, ketenagakerjaan dan BPJS.

Yang pada nantinya, hasil-hasil dari penyerapan aspirasi dari Babel ini akan diteruskan kepada pemerintah pusat pada waktu rapat dengar pendapat.

Dengan adanya masukan-masukan dari komisi IX setelah melakukan kunjungan kerja, maka ke depannya dalam penyampaian pendapat kepada pemerintah pusat, akan berguna dalam pengambilan keputusan pada tingkat yang lebih tinggi.

Rencana kunjungan akan berlangsung selama selama dua hari dan akan dilakukan di beberapa lokasi, di antaranya pada bidang kesehatan rombongan komisi IX akan berkunjung ke RSUD Dr (H.C) Ir Soekarno Provinsi Babel. Kemudian mengenai ketenagakerjaan akan berkunjung ke Balai Latihan Kerja Industri (BLKI).

Bagikan :

Pos terkait