Example 728x250 Example 728x250
BERITA TERKINI

Sinar Jabar Cup 2022, Duo Sinar Jabar Purwakarta Bawa Pulang Hadiah 15 Juta

×

Sinar Jabar Cup 2022, Duo Sinar Jabar Purwakarta Bawa Pulang Hadiah 15 Juta

Sebarkan artikel ini

MATTANEWS.CO, PURWAKARTA – Tim voli putra Sinar Jabar A dan B sukses menjadi juara dengan memborong hadiah total Rp 15 juta pada Open Turnamen Sinar Jabar 2022 bertempat di lapangan BMC, Desa Cilalawi, Kecamatan Sukatani, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, tepatnya pada Minggu (26/06/2022).

Tim Sinar Jabar A yang diperkuat Dera, Aziz, Sunan, Fikri, Irwan, Zidan, Kodek, Kacang dan Opey. Sukses melenggang ke final setelah berhasil mengalahkan tim voli Anker pada semifinal dan CS-5 pada perempat final.

Sedangkan Tim Sinar Jabar B yang diisi Rafli, Ojoy, Gusti, Derbi, Diki, Jagat, Tata, Kumis dan Boay, berhasil bertemu SinarJabar A setelah memulangkan BMC pada semifinal dan PB-PuR pada perempat final.

Baik Sinar Jabar A maupun B yang sengaja diturunkan sebagai penantang pada Open Turnamen tersebut berhasil mempecundangi para rivalnya dengan rekor telak 2:0. Meski demikian, dari sekian banyak tim yang dihadapi, Tim BMC yang sempat memberikan perlawanan cukup sengit terhadap Sinar Jabar. Sempat Deuce namun skor akhir tetap 2:0

Ketua Panitia Open Turnamen, Heru Kurniawan mengatakan, turnamen diikuti oleh 21 tim voli putra dari sejumlah kabupaten/kota di Jawa Barat. Turnamen dilaksanakan dua hari, Sabtu-Minggu, 25-26 Juni 2022. Panitia menyiapkan hadiah total Rp 20 juta.

“Juara 1 diraih Tim Sinar Jabar A dan juara 2 diraih Sinar Jabar B. Sedangkan juara 3 dan 4 masing-masing diraih tim Anker dan tim BMC. Berturut-turut hadiah juara 1 Rp 10 juta, juara 2 Rp 5 juta, juara 3 Rp 3 juta dan juara 4 Rp 2 juta,” beber Heru melalui keteranganya, Minggu (26/06/2022).

Open Turnamen Sinar Jabar Cup 2022 dilaksanakan dalam rangka HUT ke-3 Media Online Sinar Jabar, sekaligus rangkaian perayaan HUT ke-10 Forum Komunikasi Jurnalis Purwakarta (Fokus JP).

Sejumlah lembaga dan instansi turut mendukung kegiatan tersebut diantaranya Kepolisian, Kejaksaan, PT Jasa Raharja, PT JNE, DPRD, APDESI, RS Ramahadi dan PT Jamsostek. Bertemakan kegiatan,”Badan Sehat, Covid Minggat,”.