Wabup Kapuas Hulu Buka Rekonsiliasi Aset Tetap Semester II Tahun Anggaran 2021

MATTANEWS.CO, KAPUAS HULU – Wakil Bupati (Wabup) Kapuas Hulu Wahyudi Hidayat didampingi Sekda Kabupaten Kapuas Hulu membuka Rekonsiliasi Aset Tetap Semester II Tahun Anggaran 2021 Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas Hulu di Aula BKD Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat (Kalbar), Rabu (15/12/2021).

Seketaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kapuas Hulu, Drs. H. Mohd Zaini menyampaikan, terima kasih kepada seluruh kepala OPD yang telah hadir dan menegaskan bahwa hasil rekon itu akan ditindaklanjuti dengan bidang akuntansi dan bidang aset pada BKD Kapuas Hulu.

“Kami sangat berharap kepada seluruh pengelola dan pengurus barang aset pada lingkungan Pemkab Kapuas Hulu, kita sama sama mendata aset kita dengan baik,” katanya.

Lanjut Sekda, terutama pada Dinas yang besar yaitu Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dan Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas Hulu.

Dikatakan Sekda, terkait beberapa persoalan tanah sekolah dan puskesmas agar dibuatkan skt dan bangunan sekolah atau puskesmas.

“Agar di inventarisir kembali agar data KIB (Kartu Inventaris Barang) lebih lengkap,” pinta Sekda.

Bagikan :

Pos terkait