Wagub Mawardi Yahya Beri Dana Stimulan untuk Kemajuan PKBM Khoirul Ummah

“Saya hargai semangat para guru yang mendedikasikan dirinya untuk memberikan pendidikan bagi anak-anak. Namun begitu, meski kiprahnya sudah baik, agar jangan lupa untuk tertib administrasi supaya tata kelolanya profesional,” jelas mantan Bupati Ogan Ilir dua periode itu.

Dikatakannya jika tertib administrasi baik, tentu bantuan dana dari donatur dan pemerintah akan rutin diterima.

“Pasti tak diragukan lagi banyak pihak yang akan membantu untuk kemajuan Khoirul Ummah,” pungkasnya.

Sementara Nurrela, Ketua PKBM Khoirul Ummah menyampaikan yayasan yang telah berdiri sejak tahun 2009 di bawah pimpinannya fokus melayani pendidikan formal. Dengan berbagai program unggulan seperti tahfidz plus dan pendidikan setara SD.

“Untuk jenjang PAUD kami menargetkan anak-anak khatam 1 juz. Sedangkan untuk anak usia SD targetnya 6 juz,” terangnya.

Selain bidang pendidikan, Nurrela menambahkan kegiatan sosial seperti berbagi sembako kepada masyarakat pada setiap bulan Ramadhan, melaksanakan pelatihan manasik bagi haji bagi anak-anak, dan diklat parenting bagi orang tua.

Bagikan :

Pos terkait