MATTANEWS.CO,TULUNGAGUNG – Wakil Bupati Tulungagung H. Gatut Sunu Wibowo, S.E., menghadiri launching rangkaian Hari Jadi Provinsi Jawa Timur ke-77 dan program perlindungan sosial penanganan dampak inflasi dan kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bertempat di halaman kantor Gubernur setempat jalan Pahlawan Nomor 110 Surabaya, Jum’at (16/9/2022).
Orang nomor 2 Pemerintah kabupaten Tulungagung mengatakan dalam launching itu dihadiri Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dan dihadiri Kepala daerah kota maupun kabupaten se-Jawa Timur.
“Saya hadir mewakili Pak Bupati Tulungagung Drs. Maryoto Birowo, M.M., dalam kegiatan di Surabaya,” kata Gatut melalui keterangan resmi diterima mattanews.co.
“Ibu Gubernur Khofifah Indar Parawansa tadi dalam sambutannya menyampaikan momentum dalam Hari Pemprov ke-77 menjadi semangat tersendiri untuk masyarakat optimis Jatim bangkit untuk terus maju,” imbuhnya.
“Selain itu, mulai 11-30 September 2022 akan ada sensus dilakukan oleh BPS untuk mendata tingkat kesejahteraan masyarakat di daerah,” kata Gatut menambahkan.