Walikota Prabumulih Tanggapi Ide UPTB Samsat Dirikan Mall Pelayanan Publik Satu Atap di PTM II

Wali Kota (Wako) Ir. H Ridho Yahya MM didampingi Kapolres Prabumulih,AKBP Siswandi, Kepala UPTB Samsat Prabumulih H Ariswan Naronim mengunjungi lokasi pembangunan MPP di PTM , Kamis (20/5/2021).

MATTANEWS.CO, PRABUMULIH –Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih terus berupaya menghadirkan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, kali ini melalui programnya akan menyulap lantai 3 Pasar Tradisional Modern ( PTM) II menjadi kantor pelayanan publik.

Wali Kota (Wako) Ir. H Ridho Yahya MM didampingi Kapolres Prabumulih,AKBP Siswandi, Kepala UPTB Samsat Prabumulih H Ariswan Naronim mengunjungi lokasi pembangunan MPP di PTM , Kamis (20/5/2021).

Pada kesempatan ini juga turut hadir, Ketua Dprd Sutarno, Pimpinan Bank Sumsel Babel Cabang Kota Prabumulih Tian K Yamin, Kepala Dinas PUPR Prabumulih H Beni Akbari, Kepala Bappeda Ir Abu Sohib Direktur PDAM Tirta Prabu Ari Fajar,Direktur Petro Gas Prabu H Azhari Harun, Camat Prabumulih Utara Hendri Dunan dan Lurah Pasar I Imam.

Wako Ridho Yahya saat diwawancara media usai acara mengatakan,sudah 5 tahun lapak dilantai 3 PTM tidak digunakan oleh yang memegang SK.

“Ya dari pada tidak digunakan,lebih baik kita bangun Mall Pelayanan Publik satu atap,” katanya.

Bagikan :

Pos terkait