Bupati Asahan Bantu Korban Banjir di Desa Lubuk Palas

Reporter: Taufik

Asahan, Mattanews.co,- Bupati Asahan menyalurkan bantuan kepada masyarakat Desa Lubuk Palas Kecamatan Silau Laut yang terkena bencana banjir, Sabtu (2/11/2019).

Bupati Asahan, H. Surya menyampaikan bahwa kehadirannya bertujuan untuk mengetahui kondisi masyarakat Desa Lubuk Palas yang bencana banjir.

Beliau juga mengatakan, dengan adanya bencana banjir yang menimpa Desa Lubuk Palas tersebut diharapkan Pemerintah Kabupaten Asahan dan Masyarakat Silau Laut khususnya Lubuk Palas dapat mencari jalan keluar dari permasalahan banjir, tanpa merugikan pihak manapun sehingga bencana banjir tidak terjadi lagi ke depannya.

“Saya akan berkoordinasi dengan OPD terkait yang menangani hal ini, kami akan mencari solusi dari bencana banjir yang melanda desa ini,” ungkapnya.

Selanjutnya beliau mengatakan,
dirinya akan terus memperhatikan masyarakat Asahan, karena itu merupakan tugas dan tanggung jawabnya selaku Bupati Asahan.

“Kepada masyarakat Lubuk Palas, saya berharap dapat bersabar dengan kondisi yang menimpa anda dan keluarga pada saat ini, semoga dengan kesabaran yang bapak ibu lakukan dapat memberikan suatu nikmat dikemudian harinya,” tutupnya.

Kepala Dinas Sosial Asahan, Muhammad Rais pada laporannya mengatakan, bahwa beras yang diserahkan tersebut berasal dari Cadangan Beras Pemerintah (CBP) dengan jumlah 1.465 Kg untuk 121 Kepala Keluarga atau 523 Jiwa dengan perincian perjiwa 0,4 Kg x 7 hari = 2,8 Kg/jiwa.

“Masa darurat bencana 7 hari terhitung 1 hingga 7 November 2019. Bukan hanya beras yang diberikan, tetapi Pemerintah Kabupten Asahan juga menyerahkan 10 buah matras, 20 buah tenda biru/gulung, 40 stel seragam SD pria dan  wanita, 20 stel seragam SMP pria dan wanita, 20 stel seragam SMA pria dan wanita serta 48 bungkung minyak goreng,” tutup rais.

Tokoh masyarakat Desa Lubuk Palas, Misno dalam sambutannya meminta kepada Pemerintah Kabupaten Asahan dapat menyelesaikan dan mengantisipasi banjir yang melanda agar tidak terulang lagi.

Pilihan Pembaca :  Pemkot Bandung akan Gratiskan Biaya Bus di 18 Jalur Ini

“Terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Pemkab Asahan, bantuan ini sangat membantu. Kami akan terus mendukung program, visi dan misi Pemkab Asahan serta mendoakan Bapak Bupati Asahan dapat melanjutkan kepemimpinannya hingga periode berikutnya,” kata Misno

Pada penyerahan bantuan ini tampak hadir Kapolres Asahan, Kepala Dinas Kominfo Asahan, Unsur Forkopimcam Silau Laut, Kepala Desa Lubuk Palas dan tamu undangan lainnya.

Pos terkait