“Setelah formulir mereka dimasukkan sesuai persyaratan, baru nanti ditunggu di hari Senin nanti akan dipanggil, dia direkomendasi ke mana, nanti itu kami verifikasi dengan tim. Kami memilih apakah benar atau enggak ini sah atau enggak. Kalau olahraga nanti kami kerjasama dengan KONI, kalau yang keagamaan kami kerja sama dengan Kemenag,” jelasnya.
Dari papan informasi yang telah disiapkan oleh Disdikbud Kota Malang, para pendaftar melalui jalur prestasi lomba diharapkan bisa memilih sekolah sesuai dengan ekstrakurikuler yang telah disediakan pihak sekolah, tentunya sangat bermanfaat bagi para calon siswa yang ingin mendaftar.
Seperti yang terpampang di papan informasi, banyak sekolah-sekolah yang mempunyai aneka ragam seperti di SMPN 1 Kota Malang, ekstrakurikuler yang disediakan yakni, Basket, karya ilmiah remaja (KIR), Olimpiade, Softball, Pencak silat, dan Paskibra. Sementara SMPN 3 Kota Malang ada Olimpiade (IPA, Matematika, IPS), Paduan suara, Paskibra, Pramuka, Basket, Futsal dan Karate.