DPC PDI Perjuangan Palembang Bagikan 1500 Nasi Kotak

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – DPC PDI Perjuangan Kota Palembang melakukan kegiatan sosial dengan membagikan nasi kotak. Hal ini merupakan kegiatan yang dilakukan untuk meringankan beban masyarakat.

“Kegiatan ini bertujuan untuk berbagi kepada masyarakat Kota Palembang yang melintasi jembatan Musi Empat ini. Diharapkan melalui sedikit bantuan ini bisa dirasakan manfaatnya bagi masyarakat yang memang lagi membutuhkan,” kata Ketua DPC PDIP Kota Palembang Yulihan Gunhar SH MH melalui Sekretaris DPC PDI P Kota Palembang Ayu Nur Suri SE MM usai membagikan nasi kotak di Jembatan Musi IV Palembang, Jumat (23/9/2022).

Ia melanjutkan, tujuan dari pembagian nasi kotak ini murni hanya sekedar ingin berbagi saja. Tanpa ada kaitannya dengan unsur apapun. Sebab diketahui bersama bahwa Partai PDIP sendiri merupakan partai yang dekat dengan masyarakat.

“Saya rasa masyarakat sudah tahu, bahwa partai kami selalu dekat kepada masyarakat. Jadi kegiatan seperti ini sudah sering dirasakan oleh masyarakat,” jelas Ayu.

Bagikan :

Pos terkait