DPD PAN Palembang Gelar Rapat Koordinasi dan Pengambilan Berkas Bacaleg

DPD PAN Palembang Gelar Rapat Koordinasi dan Pengambilan Berkas Bacaleg

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Palembang melakukan pemantapan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg), kota Palembang. Acara sendiri berlangsung di kantor DPD PAN Palembang Jalan Pipa Reja, Lorong Mufakat, Palembang Rabu (29/3/2023).

“DPD PAN Kota Palembang pada hari ini mengadakan rapat koordinasi. Guna pemantapan Bacaleg Kota Palembang. Juga pengambilan berkas bagi calon legislatif. Nantinya berkas tersebut akan di tujukan kepada KPUD untuk sebagai Bacaleg dari PAN,” kata Ketua DPD PAN Kota Palembang Fajar Febriansyah di Sekretariat DPD PAN, Rabu (29/3/2023).

Ia melanjutkan, saat ini untuk pendaftaran Bacaleg sudah penuh atau melebihi kuota yang tersedia. Untuk itu nantinya akan dilakukan verifikasi ulang. Mengenai Bacaleg yang masuk dalam zona ramai seperti Dapil 1,2 dan dapil 10, pihaknya akan melakukan pemetaan mengenai Bacaleg ini, baik kesiapan dan juga elektabilitasnya di wilayah Dapil yang dipilih.

Bagikan :

Pos terkait