DPRD Sumsel Sepakati Raperda Perubahan APBD Provinsi Sumsel Tahun Anggaran 2022

Ketua DPRD Sumsel, Anita Noeringhati dan Gubernur Sumsel, Herman Deru

Program Kegiatan Dalam APBD Perubahan Dilaksanakan Berkesinambungan, Berdaya Guna dan Tepat Guna

MATTANEWS.CO, PALEMBANG – Setelah melalui berbagai tahapan dan mekanisme aturan yang berlaku, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumsel  menyepakati Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Perubahan APBD Provinsi Sumsel Tahun Anggaran 2022, dalam Rapat Paripurna LV (55) di Gedung DPRD Provinsi Sumsel, Kamis (22/9/2022) pagi.

Persetujuan tersebut dituangkan dalam Keputusan Bersama DPRD Provinsi Sumsel dan Gubernur Sumsel tentang Persetujuan terhadap Raperda Perubahan APBD TA 2022.  Sebelum penandatanganan keputusan bersama, Gubernur Sumsel, Pimpinan DPRD dan anggota DPRD mendengarkan penyampaian laporan hasil pembahasan dan penelitian Banggar DPRD Provinsi Sumsel terhadap Raperda Perubahan APBD Provinsi Sumsel Tahun Anggaran 2022 yang disampaikan Pelapor Dr.Ir. Syamsul Bahri MM.

Suasana Rapat Paripurna
Print Friendly, PDF & Email
Bagikan :

Pos terkait