POLITIK

Enos bersama Danpuslatpur Irup Diklatsar Pol PP

×

Enos bersama Danpuslatpur Irup Diklatsar Pol PP

Sebarkan artikel ini

MATTANEWS.CO, OKU Timur – Bupati OKU Timur, Lanosin bersama Komandan Puslatpur Kodiklat TNI AD Martapura, Brigjen Suparlan Purwo Utomo membuka Diklatsar Sat Pol PP Angkatan VIII, di lapangan utama Puslatpur, Rabu (25/5/2022).

Materi Diklatsar diantaranya Wawasan Kebangsaan, Kepemimpinan, Kedisiplinan, Peraturan Baris Berbaris, Peraturan Penghormatan Militer, Pengendalian Huru-hara dan Caraka Malam.

Komandan Puslatpur, Brigjen Suparlan Purwo Utomo mengucapkan selamat datang kepada para peserta tamu. Serta penghargaan setinggi-tingginya kepada bupati, telah mempercayakan pihaknya melatih peserta Diklatsar.

“Diklatsar ini bertujuan untuk memberi pengetahuan dan keterampilan, membentuk profesionalisme Sat Pol PP sehingga dapat menjadi tauladan di unit kerja mereka,” katanya.

Bupati OKU Timur, Lanosin berpesan agar peserta Diklatsar selalu menjaga kesehatan dan kebugaran. Diharapkan kegiatan ini dapat membawa perubahan khususnya dalam tugas, serta tanggung jawab sebagai anggota Sat Pol PP.

“Terima kasih kepada Komandan Puslatpur serta jajaran mau bekerjasama membina anggota Sat Pol PP selama 15 hari ke depan, untuk menjadikan mereka anggota tangguh dan siap menghadapi tantangan apapun ke depan,” ujar bupati yang akrab disapa Enos ini.

Turut hadir Wakil Komandan Puslatpur, Wakil Bupati, Kajari, Dandim 0403, Kapolres, Dan Yon Armed, Kasat Pol PP OKU Timur, OKU dan OKU Selatan serta Kepala OPD Pemkab OKU Timur. (*)

Pilihan Pembaca :  Hari Ini Presiden Jokowi Pimpin Ratas Soal Mitigasi El Nino