Herman Deru Tegaskan Hampir 100% Anggaran Penanggulangan Covid Sumsel Sudah Terserap

Reporter : Anang

Herman Deru Serahkan Bantuan 1400 Rapid Tes dari APBD Sumsel dan Temasek Foundation

PALEMBANG, Mattanews.co – Dari Rp136,65 miliar dana yang disiapkan Pemprov Sumsel untuk kegiatan percepatan penanganan covid-19 hingga kini hampir 100% sudah terserap. Hal tersebut dikatakan Gubernur Sumsel H.Herman Deru SH.MM saat menyerahkan bantuan alat kesehatan dari perusahaan BUMN asal Singapura Temasek Foundation dan APBD Sumsel pada 7 rumah sakit di Palembang, di Auditorium Pemprov Sumsel, Jumat (17/07/2020) siang.

Menurut HD sejak awal dirinya memang tidak langsung menganggarkan dana untuk penanganan Covid dengan nilai yang fantastis. Ia memilih melakukan penganggaran secara bertahap, namun tetap menyiagakan dana menyesuaikan kebutuhan demi melindungi masyarakat Sumsel.

“Hingga saat ini sudah 91 % lebih sudah terserap ini data real. Dan Covid ini belom juga selesai. Sumsel memang tidak patok yang triliunan dan besar-besar tapi bertahap sesuai kebutuhan,” tegas HD.

Bagikan :

Pos terkait