INFOBRAND.ID Sukses Gelar Indonesia Digital Popular Brand Award 2024

MATTANEWS.CO, JAKARTA – Dinamika dan persaingan di era digital semakin sengit, popularitas sebuah brand menjadi salah satu faktor kunci dalam menentukan keberhasilan bisnis. Ranah digital menawarkan platform yang luas dan dinamis untuk brand membangun kehadiran mereka, menciptakan interaksi langsung dengan konsumen, dan mempengaruhi persepsi pasar secara signifikan.

Persaingan tidak hanya terbatas pada kualitas produk atau layanan, tetapi juga pada kemampuan brand dalam memanfaatkan teknologi dan strategi digital untuk mencapai dan mempertahankan popularitas.

Susilowati Ningsih, CEO INFOBRAND.ID mengatakan di ranah digital, brand yang popular mempunyai kecenderungan untuk lebih dipercaya dan dipilih oleh konsumen. Selain itu, dorongan untuk terus meningkatkan kualitas produk atau layanan juga menjadi lebih kuat, karena adanya kesadaran akan pentingnya memenuhi kebutuhan dan ekspektasi konsumen di tengah persaingan bisnis.

“Brand-brand harus terus berinovasi, menghasilkan konten yang relevan, dan membangun komunitas yang aktif di media sosial serta platform digital lainnya untuk tetap relevan dan diminati di tengah persaingan yang semakin ketat,” kata Susilowati Ningsih, CEO INFOBRAND.ID.

Bagikan :

Pos terkait