“Negara-negara tersebut selama ini sebagai penempatan bagi CPMI yang kerja di luar negeri. Kendati demikian, kami saat ini sudah mengepakkan sayap membuka peluang kerja ke negara Jepang,” tambahnya.
Lebih lanjut, dia menjelaskan alur pendaftaran program penempatan CPMI ke Jepang dengan skema Specified Skilled Worker (SSW), sesuai petunjuk dari Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI).
“Kami menawarkan kepada CPMI penempatan negara tujuan Jepang silakan datang ke PT. Gosiva Sukses Mandiri karena sudah menerapkan skema SSW. Sedangkan melalui Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) itu namanya mandiri,” ujarnya.
Dilokasi yang sama, DR Hj Eli Ningsih, M. Hum., selaku Chief Executive Officer (CEO) PT Gosiva Sukses Mandiri menuturkan, sebagai perusahaan pengerah CPMI dengan penempatan tujuan negara Jepang, ia memberikan kesempatan kepada rakyat Indonesia, khususnya masyarakat Kabupaten Tulungagung untuk mencoba peluang bekerja ke luar negeri dengan alur pendaftaran dengan regulasi baru skema SSW.