Kadis Kominfopers Sulbar Pejabat Pertama Divaksin Covid-19

Kadis Kominfopers Sulbar Pejabat Pertama di Vaksin Covid-19

MATTANEWS.CO, SULBAR — Kepala Dinas Komunikasi Informatika, Persandian dan Statistik (Kadis Kominfopers) Sulbar, Safaruddin Sanusi menerima suntikan perdana vaksin covid-19 di Puskesmas Rangas, Kecamatn Simboro, Mamuju, Selasa (23/2/2021).

Safaruddin yang juga selaku Jubir Covid-19 menjadi pejabat pertama di lingkup Pemprov Sulbar yang divaksin. Sebelum divaksin Safaruddin mengikuti serangkaian prosedur di Puskesmas seperti mengambil nomor antrian, lalu pengisian formulir sesuai KTP.

Selain Kadis Kominfopers, di tempat yang sama juga hadir Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Sulbar, Prof. Gufran Darma. Hanya saja setelah dilakukan pemeriksaan, untuk sementara Ia tidak direkomendasikan menerima penyuntikan vaksin covid-19 dan menunggu penjadwalan ulang.

Kadis Kominfopers, Safaruddin Sanusi mengatakan, vaksinasi covid-19 tersebut merupakan tindak lanjut dari jadwal vaksinasi yang sempat tertunda akibat terjadinya gempa di Mamuju – Majene pada 15 Januari 2021 lalu.

Safaruddin menuturkan, penyuntikan vaksin covid-19 yang Ia telah lakukan membuktikan bahwa Vaksin Sinovac halal, sekaligus menyukseskan program pemerintah dan diharapkan hal tersebut juga bisa menjadi contoh sosialisasi vaksinasi covid-19.

Bagikan :

Pos terkait