MATTANEWS.CO, SERGAI – Koramil 07/PB melakukan pengamanan proses vaksinasi di Desa Pegajahan Kecamatan Pegajahan Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Jumat (13/8/2021).
Koramil 07/PB Kapten Inf Sucipto mengatakan, pihak melakukan pengamanan di puskesmas proses vaksinasi bagi masyarakat umum melalui beberapa tahapan.
“Diantaranya, Pendaftaran, Skrining (Cek tekanan darah, riwayat penyakit, dll), Penyuntikan Vaksin dan Observasi/Pencatatan,”katanya
Di lokasi, Kapten Inf Sucipto juga tak lupa mengingatkan kepada masyarakat agar selalu menerapkan protokol kesehatan dengan menjalankan 5 M. Yakni, memakai masker, jaga jarak, cuci tangan pakai sabun, hindari kerumunan dan kurangi mobilitas diluar rumah.
“Walaupun kita sudah divaksin agar tetap juga mematuhi Prokes,”pungkasnya