MATTANEWS.CO, PRABUMULIH – Melihat keasrian lingkungan melalui konsep Edo Argo Ekologi (Edagi) yang dikemas menjadi Taman di Kelurahan Gunung Ibul Barat (GIB) Kecamatan Prabumulih Timur Kota Prabumulih, Taman Edagi GIB menjadi bukti sebuah kreasi dari warga sekitaran lokasi yang diprakarsai Kepala Kelurahan setempat.
Lahirlah pemanfaatan lahan exs pembuangan sampah yang juga mengalir air pada sebuah selokan, disulap menjadi sebuah tempat yang layak untuk dikunjungi bahkan mampu mengedukasi dengan ditanamnya aneka tanaman hias, berbagai sayur mayur juga pemikat mata adanya pondok dan saung yang dibawahnya mengalir air selokan bersih dengan berbagai jenis ikan berenang kesana kemari.
Banyak yang melirik dan telah mensuport keberadaan Taman GIB, seperti Pemerintah Kota, Perusahaan BUMN juga Swasta. Untuk kali ini perusahan air minum lokal PT. Winro Kota Prabumulih mengambil bagian sebab perusahaan tersebut berkeinginan tetap menjaga kwalitas kebersihan air di Taman Edagi dengan melepas 100 ekor ikan Mas dikolam itu, Senin (10/1/2022).
Direktur Utama PT. Winro Hendri Lee yang akrab disapa Henhen sewaktu dibincangi wartawan mengaku sangat mengapresiasi atas keberadaan Taman Edagi yang memanfaat air selokan menjadi kolam ikan.
“Pemanfaatan selokan dan menjadi kolam ikan, artinya kwalitas air disini sangat baik dan ini harus kita jaga bersama,” katanya.
“Sekarangkan musim hujan tentu airnya kolam makin bertambah, makanya hari ini kita berikan ikan mas untuk dilepas biar makin banyak dan semarak,” ujar Henhen.
Sementara Lurah GIB Joko Arif Trianto usai melepaskan ikan bersama mengucapkan terima kasih pada pimpinan PT. Winro.
“Terima kasih untuk Winro Prabumulih atas bantuannya dikolam ini, kami akan selalu kami rawat biar ikan terlihat segar dan sehat. Selain itu kami juga berterima kasih atas semua pihak yang sejauh ini selalu mendukung dan memberikan masukan untuk taman edagi biar tetap terjaga keasrianya,” pungkas Lurah Arif.