Peduli Bencana NTT-NTB, HMI Blitar Raya Turun Jalan Galang Dana

 

MATTANEWS.CO, BLITAR – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Persiapan (P) Blitar Raya, menggalang dana untuk para korban bencana di Nusa Tenggara Barat (NTT) dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Mereka turun menggalang dana di perempatan Plosokerep, Kota Blitar, Jumat (9/4/2021).

A’yun Latifa Hanum, koordinator penggalangan dana HMI Blitar mengatakan, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian HMI cabang (P) Blitar Raya.

Sebagai warga Negara Indonesia, Hanum menyatakan, sudah menjadi kewajiban untuk dapat saling membantu.

“Semoga apa yang kami di Blitar lakukan, dapat sedikit meringankan beban warga yang tertimpa musibah khususnya di NTT dan NTB,” ungkapnya, Sabtu (10/4/2021).

HMI meminta para pengguna jalan yang melintasi perempatan Plosokerep, Kota Blitar untuk dapat menyisihkan rezekinya untuk dapat meringankan beban korban bencana banjir dan puting beliung di NTT dan NTB.

Kegiatan penggalangan dana ini digelar selama sehari, mulai pukul 13.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB.

Bacaan Lainnya

Ini sesuai dengan waktu yang diberikan oleh Satuan Tugas Penangangan Covid-19 Kota Blitar.

Bagikan :

Pos terkait