Pemkab Purwakarta akan Berikan Perhatian Khusus untuk Lansia

MATTANEWS.CO, PURWAKARTA – Puncak acara peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) digelar oleh jajaran pemerintahan daerah Kabupaten Purwakarta, secara virtual di Bale Maya Datar, Komplek Pemkab Purwakarta, Sabtu, 29 Mei 2021.

Peringatan HLUN tahun ini bertemakan; lanjut usia bahagia bersama keluarga. Meski diperingati dengan cara yang berbeda karena dampak pandemi Covid-19. Namun dalam agenda yang dihadiri Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika itu tampak khidmat penuh nuansa kekeluargaan.

Dalam keterangannya, Ambu Anne mengatakan, keluarga merupakan lembaga sosial terkecil yang menjadi tempat persemaian bagi setiap orang, dari kondisi tersebut, maka orang tualah yang menjadi penjuru bagi generasi muda sekaligus panutan.

“Situasi pandemi ini tidak bisa menghalangi rasa suka cita bagi para lansia untuk merayakan peringatan walaupun dalam keadaan sederhana, HLUN diperingati atas dasar situasi dan kondisi sejarah,” kata Ambu Anne.

Menurutnya, peringatan ini bertujuan untuk mengapresiasi semangat jiwa, peranan penting dan strategis oleh para penduduk lanjut usia yang ada di Indonesia umumnya dan secara khusus para lansia yang ada di Kabupaten Purwakarta.

Bagikan :

Pos terkait