Pemkab Tulungagung Diganjar Penghargaan Ajang Naker Award 2024

MATTANEWS.CO, TULUNGAGUNG – Atas dedikasi dan kreativitas dalam pelayanan dan penempatan Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang bekerja di luar negeri, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulungagung, Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan nasional dalam ajang Naker Award 2024. Prestasi tersebut dibenarkan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Tulungagung, Agus Santosa, S.Sos., ketika diwawancarai wartawan Media Online Nasional Mattanews.co, Minggu (25/8/2024).

Mantan Camat Rejotangan Kabupaten Tulungagung mengatakan, penghargaan Naker Award 2024, merupakan bentuk apresiasi dari Menteri Tenaga Kerja Republik Indonesia kepada pemerintah daerah yang telah menunjukkan dedikasi tinggi, dalam menjaga dan melaksanakan kebijakan serta regulasi di bidang ketenagakerjaan.

“Jadi, penghargaan Naker Award 2024 diberikan langsung Pak Wakil Presiden, KH. Ma’ruf Amin kepada Pemkab Tulungagung melalui Disnakertrans. Naker Award adalah ajang penghargaan yang tidak hanya diberikan kepada pemerintah daerah, tetapi juga kepada perusahaan dan pekerja/buruh, yang secara bersama-sama berkomitmen dalam meningkatkan kualitas ketenagakerjaan di Indonesia,” terangnya.

Bagikan :

Pos terkait