Reporter:Yulie Afriyani
PALEMBANG, Mattanews.co-Terkait pernyataan Calon Presiden Prabowo Subianto, saat berkampanye di hadapan massa para alumni Perguruan Tinggi dua hari lalu (26/1) di Jakarta, yang menyebutkan bahwa Projek angkutan massal perkotaan Light Rail Train ( LRT) itu Boros biaya dan nyaris tak tercapai tujuan pembangunannya.
Pengamat Sosial Bagindo Togar, menuturkan sepertinya memang benar, apalagi didukung oleh statement juga penjelasan oleh Wakil Presiden Jusuf kala beberapa hari sebelumnya.
” Sesungguhnya pernyataan tersebut tidak mengejutkan bagi masyarakat Daerah Sumatera Selatan, terkhusus warga Kota Palembang, tatkala Projek ini, dimulai akhir 2015 kemarin. Kita sudah skeptis serta pesimis atas urgensi, juga utilitasnya bagi peningkatan prasarana Infrastruktur Transportasi Umum perkotaan didaerah,” katanya saat jumpa pers disalah satu cafe di Palembang, Senin (28/1).
Untuk itu Bagindo menjelaskan, yang hingga saat ini, hampir setengah tahun tak signifikan, animo masyarakat untuk menggunakan secara rutin maupun massif untuk memakai angkutan LRT ini. Cuma sekedar mencoba dan masyarakat luar daerah tengah berliburan di kota Palembang yang antusias menaikinya, bak para wisatawan lokal ketika berkeliling areal wisata menggunakan LRT Taman Mini Indonesia Indah Jakarta timur.